PENTINGNYA BAHAN PANGAN BAGI KEHIDUPAN SOSIAL

PENTINGNYA BAHAN PANGAN BAGI KEHIDUPAN SOSIAL

Manusia sebagai makhluk sosial, pastilah memiliki rasa saling membutuhkan satu sama lain. Karena sebagai individu manusia tidak bisa hidup sendiri maka dari itu manusia membutuhkan manusia lain untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, hal ini juga menunjukkan suatu bentuk interaksi sosial yaitu hubungan sosial

Untuk memenuhi kebutuhan hidupnya manusia memerlukan bahan pangan untuk keberlangsungan hidup, bahan pangan yang sering atau bahkan selalu kita dapatkan antara lain padi, jagung, singkong, ubi dan lain sebagainya

1.PADI

sumber pinterest

Padi merupakan makanan pokok sebagian besar masyarakat Indonesia untuk memenuhi kebutuhan karbohidratnya sehari hari.

Contoh makanan yang kita makan dari padi (beras) setiap harinya adalah nasi, yang kemudian dimakan dengan lauk atau sayur

2. SINGKONG
sumber pinterest

Menurut alodokter.com singkong memiliki banyak manfaat bagi kesehatan salah satunya untuk menambah energi, mengontrol gula darah, sumber serat dan karbohidrat, serta kandungan antioksidan yang baik untuk tubuh

Singkong dapat diolah menjadi beragam jenis makanan sepeti getuk, tape, gemblong, kripik singkong dan lain sebagainya

3.JAGUNG
Jagung merupakan bahan pangan yang sering kita jumpai setiap hari, jagung merupakan tanaman jenis serealia yang dapat tumbuh di dataran tinggi maupun di dataran rendah.

Jagung memiliki banyak kandungan antara lain vitamin A, vitamin B1, serat, hingga protein.

Manfaat jagung antara lain;
1. Melancarkan pencernaan 
2. Mencegah penyakit jantung
3. Mencegah depresi

Jagung juga bisa diolah menjadi beragam jenis makanan seperti nasi jagung, emping jagung, jasuke (jagung, susu, keju) dan masih banyak lagi

4. UBI UNGU
sumber Hello Sehat

Ubi ungu merupakan bahan pangan jenis ubi jalar atau ubi rambat. Ubi ungu bisa dimasak dengan cara direbus, digoreng, maupun di bakar

Ubi ungu memiliki banyak manfaat antara lain menurunkan resiko kanker, menjaga kesehatan pencernaan, serta menyehatkan organ hati sampai ginjal

Foto bahan pangan bersama teman di ruang pamer Sma Negeri 1 Pamotan 

Dibuat oleh:
Nama : Ulfatun Naja
Kelas : XI IPS 4
Absen : 33

Postingan populer dari blog ini

HUBUNGAN SOSIAL DALAM MASYARAKAT

MENGANALISIS FILM AR RISALAH

BELAJAR TENTANG KELOMPOK SOSIAL GERABAH BALONGAN BERSAMA PAK ALI NASOHIN